Yuk Berwisata Ke Museum Tubuh Alias Museum Bagong Di Malang

museum-bagong-museum-tubuhMuseum tubuh (museum bagong) merupakan wahana wisata yang masih tergolong baru di malang. Di museum ini anda akan menelusuri anatomi tubuh dengan cara yang mengasyikkan. Museum yang satu ini akan lebih seru jika dikunjungi bersama keluarga terutama anak anak. Pasalnya museum ini menawarkan unsur edukasi bagi anak anak. Nah penasaran untuk berwisata ke museum tubuh alias museum bagong di malang ? yuk, sebelumnya baca dulu ulasan yang kami berikan berikut ini.

 

 

Tiket Masuk Museum Tubuh (Museum Bagong)

Museum ini terkenal dengan museum bagong yang berada di kota batu baling. The bagong adventure merupakan judul yang dibuat untuk menamai gedungnya. Museum ini menggunakan symbol dan bentuk bangunan seperti tokoh pewayangan Indonesia yang terkenal dari kalangan punakawan yaitu bagong. Oleh karena itu museum ini disebut dengan museum bagong. Museum buka setiap hati dengan harga tiket untuk weekdays senin hingga jumat Rp 40.000 sedangakan untuk weekend sabtu dan minggu harga tiketnya menjadi Rp 60.000. Lokasi museum ini tepatnya berada di kawasan jatim park atau kawasan batu malang. Museum bagong berdiri disebelah pintu masuk jatim park 1.

Kegiatan Wisata Di Museum Tubuh (Museum Bagong)

Liburan sekolah paling asik mengajak anak anak untuk berlibur bersama. Jika anda belum memiliki tujuan destinasi untuk berlibur, nah kami rekomendasikan museum tubuh atau museum bagong yang ada di malang ini sebagai tempat wisata. Museum tubuh (museum bagong) bisa menjadi rekreasi yang mendidik untuk anak anak ataupun orang dewasa untuk mengenal lebih dalam dan mendetail mengenai bagian bagian tubuh. Dengan arsitektur yang bersifat karikatural, pengunjung bisa memahami bagaimana proses bekerjanya tubuh kita.

Museum tubuh (museum bagong) ini bisa menjadi wahana rekreasi sambil belajar. Anak anak juga bisa bermain main di museum ini. tidak seperti museum biasanya yang angker, museum tubuh menyediakan berbagai wahana permainan. Selain itu organ organ tubuh yang digambarkan juga menarik untuk dilihat sehingga tidak membuat anak anak takut. Di museum ini anda juga bisa melakukan pemeriksaan gratis seperti cek golongan darah, asam urat, mata, gula darah, berat badan, tinggi badan, cek osteoporosis, lemak tubuh dan lain lain.

Zona Di Museum Tubuh Atau Museum Bagong (Museum Bagong)

Museum tubuh ini terbagi menjadi beberapa zona. Ketika anda masuk anda akan masuk ke ruangan yang berbentuk gambaran otak manusia. Nah dari sini anda akan memulai masuk ke zona gigi dan lidah. Di zona ini, pengunjung akan ditemui oleh pemandu yang akan menjelaskan mengenai bagaimana ertumbuhan gigi, terbentuknya lapisan gigi, bagaimana sariawan itu terjadi dan pengetahuan lain mengenai gigi. Selanjutnya pengunjung akan masuk ke zona telinga di sini anda juga akan dijelaskan mengenai fungsi telinga manfaat dan lain lain. Selanjutnya adalah zona hidung disini sama juga anda akan menemui para pemandu yang menjelaskan mengenai fungsi hidung dan lain lain.

Selanjutnya adalah zona otak, kemudian zona mata di sini pengunjung bisa melakukan tes buta warna. Keluar dari zona mata masuk ke zona permainan. Di sinilah para pengunjung akan diajari simulasi terjadinya mimisan, pilek, praktek dokter gigi, simulasi sinar xray, transfusi darah dan berbagai permainan lainnya. Kemudian berturut-turut ada zona pembuluh darah, zona jantung, zona paru paru, zona usus dan terakhir zona ginjal. Museum tubuh (museum bagong) ini dengan berbagai zona bagian tubuh akan menjadi pengetahuan baru bagi anak anak untuk melihat bagaimana tubuh bekerja. Untuk paket wisata malang mengunjungi Museum Tubuh / Museum Bagong lebih lengkapnya bisa menghubungi kontak person yang sudah tersedia di website ini.

Baca juga: Jatim Park 1: Keseruan Berwisata Edukasi dan Permainan

One Reply to “Yuk Berwisata Ke Museum Tubuh Alias Museum Bagong Di Malang”

Tinggalkan Balasan

Note: Comments on the web site reflect the views of their authors, and not necessarily the views of the bookyourtravel internet portal. You are requested to refrain from insults, swearing and vulgar expression. We reserve the right to delete any comment without notice or explanations.

Your email address will not be published. Required fields are signed with *